Dikky Achmad Sidik Peringati Hari Bhakti Pekerjaan Umum Ke-79

oleh -220 views

WARTAWIDYA.com – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pekerjaan Umum ke-79 dan Hari Habitat Sedunia, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan Jawa Barat, bersama Pemerintah Kabupaten Bandung, menggelar kegiatan penanaman 1.300 pohon di sepanjang Sungai Citarum. Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap lingkungan.

Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan Jawa Barat menekankan bahwa Sungai Citarum adalah sumber kehidupan yang sangat penting bagi masyarakat Jawa Barat. Oleh karena itu, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga lingkungan, melestarikan ekosistem, mengurangi erosi, dan mencegah banjir di sekitar sungai.

Sementara itu, Penjabat Bupati Bandung memberikan apresiasi dan dukungan terhadap inisiatif ini, yang diharapkan dapat membantu mengembalikan lahan kritis dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Ia berharap bahwa gerakan penanaman pohon ini dapat memotivasi warga untuk mencintai lingkungan yang bersih dan lestari di sekitar Sungai Citarum.

“Kegiatan ini sangat penting dan menjadi program strategis Kabupaten Bandung. Saya haturkan terima kasih dengan terpilihnya daerah ini untuk penanaman pohon sebagai upaya yang mendukung program Sungai Citarum Harum,” ucap Pjs Bupati Bandung.

Admin